Kamis, 31 Desember 2015

Ananta Satya Ngesti

“Ananta”
Ananta adalah sebuah istilah dari bahasa sanksekerta yang mempunyai arti tidak terbatas, seperti kekuatan manusia apabila bersatu dengan yang lain maka akan mempunyai kekuatan yang luar biasa tak terbatas : pemikirannya, penalarannya, kepekaannya, cita dan cintanya.

Ananta Satya Ngesti
Bersatu disini bukan hanya antar manusia namun juga dengan makhluk lainnya, seperti tumbuhan, hewan, makhluk ghoib atau roh suci dan alam semesta ini.
Ingin rasa ku ini bahwa ketika aku nanti memiliki seorang anak akan aku beri sebuah nama :”Ananta Satya Ngesti” yaitu : ketidak terbatasan kebenaran/kesetiaan yang disandarkan dari jiwa raga kepada semesta.
Karna peran manusia itu sangat penting untuk kelangsungan hidup antar sesama, karna itu manusia disebut sebagai Nabi/Utusan.
Hasil gambar untuk bayi jenius
Ananta Ngesti
Dengan nama “Ananta” aku juga berkehendak untuk membuat suatu perkumpulan atau semacam sanggar untuk belajar di Kediri jawa timur dengan gadis yang mambuat hidup ku semakin bermakna, walau aku tidak bermanfaat untuk semua orang namun setidaknya aku harus bermanfaat dan berarti untuk dia semesta ku.
Nama mu yang menyelamatkan dan mengantarkan ku untuk terus berkarya, memotivasi diri untuk terus bertahan dari penderitaan, liarnya otak yang terus berfikir mendorongku juga untuk tetap membentuk diri bersama semesta ku, lubang di hati pun terisi oleh kehadiran dirinya, ruang rindu serta cahaya itu terekam oleh mata otak dan hati ku bahwa nama mu yang seharusnya aku pertahankan dalam peperangan kecil kali ini.
Salam kasih
“Ananta”

semesta ku "spirit carries on"

Berikut arti dari sebuah lagu karya dari "Dream Theatre" 
Apakah setiap manusia yang timbul pertanyaan besar dalam hidup nantinya ia akan menemukan jawaban sebuah kenyamanan saat ia bertemu dan mau berbagi sebagian hidup dengan kekasih hatinya, apakah sungguh begitu?

Mari membaca dan sedikit berfikir sejenak. 

Kita berasal dari mana ?
Kenapa kita berada di sini ?
Jika kita mati ke mana kita pergi ?
Apakah hanya kebohongan alam?
Apa yang terjadi sebelumnya
Apakah hidup ini memang sudah ditentukan ?

Mereka bilang: hidup ini terlalu pendek
Disini dan sekarang
Dan kau hanya diberi satu kali kesempatan
Tapi apa mungkin lebih dari itu


Apa aku pernah hidup sebelumnya
Atau emang hanya ini yang kita dapat?
Jika aku mati besok, aku kan baik saja
Karena aku percaya, walaupun setelah kita tidak ada
Jiwa ini akan tetap ada


Dulu aku sangat takut akan kematian
Dulu aku pikir kematian adalah akhir
Tapi itu dulu, sekarang aku tak takut lagi
Aku tau jiwaku akan berpindah

Aku mungkin tak akan pernah menemukan semua jawabannya
Aku mungkin tak akan pernah mengerti mengapa ini terjadi
Aku juga tak akan bisa membuktikan segala yang aku tau itu benar
Tapi aku tau bahwa aku harus tetap mencoba

Ayo, beranilah, jangan menangis di kuburanku
Karena aku tak lagi berada disini
Tapi tolong jangan biarkan kenangan tentangku terhapus dari pikiranmu

Aman dalam cahaya yang mengelilingiku
Terbebas dari rasa takut dan kepedihan
Pikiranku yang terus bertanya telah membantuku menemukan
Arti dari hidup ku lagi

Victoria (nama orang) benar, akhirnya aku merasakan
Kedamaian dengan gadis impianku
Sekarang aku di sini, segalanya telah jelas
Aku tau apa arti semua ini


Seperti saat ini, aku merasa sedikit lebih baik dari hari sebelumnya saat aku berada di kota yang berbeda dengan seorang gadis namun saat ini tidak begitu karna aku telah memutuskan untuk dekat dengan dia karna aku berfikir dan merasa bahwa diriku tak bisa berjauhan dengannya, dia begitu menjadi kekuatan untuk ku, seakan dia benar-benar nyawa bagi ku, kekuatan untuk mau berfikir dan berupaya untuk bertahan hidup dengan cara yang lebih baik.


Perasaan kasih itu mulai tumbuh dan berkembang, mungkinkah ini adalah cinta, sekian lama rasa itu tumbuh perlahan untuk peduli dengan sesama, seperti mau membantu sesama, mendengarkan & berbagi cerita.

Saat ini aku merasa bahwa dia adalah sandaran hati ku untuk berbagi cerita tentang adanya pemberian hidup yang telah digariskan, dia menjadi 
pendengar yang setia, menjadi dewa dalam kisah nyataku.

Aku bersama semesta memilih dirinya untuk memulai hidup bersama, memulai cerita baru, menjadikan ia sebagai teman selama hidup ku sampai waktu yang memisahkan raga kita, karna aku yakin jiwa kita akan tetap hidup dan akan tetap bersama setelah kita melewati masa kematian, kita akan selamanya bersama.

“Tugas kita saat ini adalah saling menjaga, memberi dan melengkapi.
untuk mu semesta kecil ku.”

Salam kasih
“ANANTA”